”Aku takut bertanya kepada realita tentang semua asaku. Maka aku lebih nyaman bertanya pada mimpi tentang impianku, karena mimpi sebagai teman untuk bertanya dan menjawab harapan-harapan yang ingin kugapai. Mimpi tak pernah mencela dan menertawakan inginku, ketika aku tak mampu mencapainya. Iapun tak mencibirku ketika aku gagal. Lewat mimpi aku bisa mewujudkan asa yang aku inginkan, lewat mimpi aku mendapatkan jawaban tentang mimpi-mimpi hampa yang aku angankan. Bersama mimpi, aku berusaha mewujudkan angan yang sempat kutunda dalam risau. Aku memang sang pemimpi yang perlu dibangunkan dari tidur panjangku. Namun, jangan bunuh mimpi-mimpiku karena disana ada impian terbesarku!”..
Ya, aku memang masih punya mimpi... mimpi yang kata sahabat karibku adalah awal dari sebuah kenyataan. Karena lewat mimpi kita bisa terus memupuk harapan untuk bertahan dan bertahan...Seandainya aku mampu berteriak lantang, ingin kukabarkan kepada dunia bahwa aku disini, mulai saat ini, akan terus hidup dan tegar berdiri menantang masa depan yang akan kujelang. Seperti para laskar pelangi yang tempo hari kujumpai untuk kesekian kalinya (dan masih dalam kejaran mimpi)...
1 comments:
Click here for commentsmimpi bikin hidup lebih indah..:D